Hitam ...
Mengentalkan rindu
Memekatkan sebuah rasa
Merasuk dalam sukma
Menjalar meracuni aliran nadiku
Wangi ...
Membumbungkan damai
Menidurkan gelisah
Menyapu ampas kesah
Menerbitkan segenap barisan mimpi
Pahit ...
Menetralkan luka
Membungkus duka
Mengobati hati yang patah
Merangkai sebuah petuah
Aku mengingatmu dengan cara yang berbeda
Cara dimana mungkin tak pernah aku duga
Aku mengingatmu dengan secangkir kopi pahit
Kopi yang meracuniku untuk terus menegaknya dalam mulut
Itulah caraku mengenangmu
Dalam balutan sebuah aroma
Mampu membunuh sebuah rindu
Mampu menuntaskan penantian rasa
Adalah pekat
pahit
hangat
tanpa sekat
hanya pagut
: kopi mimpi
Sejenak melupakanmu
Dengan kopiku .
Rumah Pohon
29 mei 2010
06.00 wib
qo kopinya ga pake gula, rasanya kurang kalo ga pake gula... pake doong walau sedikkkiiiiitt....
BalasHapusGak suka gula seh
BalasHapushehehehe
Kalo kataku manis tu Luka
Maaf ya beda pendapat :)
senang sudah mau mampir